Berita

9 Februari diperingati sebagai Hari Pers Nasional

12

Bersamaan dengan Hari Ulang Tahun Persatuan Wartawan Indonesia, tanggal 9 Februari juga diperingati sebagai Hari Pers Nasional (HPN). Tema untuk Hari Pers Nasional tahun 2024 adalah “Mengawal Transisi Kepemimpinan Nasional dan Menjaga Keutuhan Bangsa”.

Tema Hari Pers Nasional biasanya tak lepas dari situasi dan kondisi bangsa saat dirayakan. Dipilihnya tema tersebut berkaitan dengan Pesta Demokrasi atau Pemilu 2024 yang akan berlangsung pada 14 Februari mendatang.

Hal ini dimaksudkan agar insan pers tetap menjaga keutuhan bangsa di tengah kegaduhan situasi politik yang terjadi.

Bersamaan dengan tema, dirilis pula Logo Hari Pers Nasional 2024. Jika dilihat dalam logo tersebut terlihat jelas tulisan HPN dengan warna kombinasi merah, kuning, hijau, dan biru.

Selain itu, tulisan HPN yang besar tersebut juga dikelilingi oleh tiga karakter hewan. Serta terdapat tulisan di bawahnya Hari Pers Nasional DKI Jakarta 2024.

Penetapan Hari Pers Nasional dituangkan dalam Keputusan Presiden Nomor 5 tahun 1985. Keputusan Presiden tersebut ditandatangani oleh Presiden Soeharto pada 23 Januari 1985.

Sementara untuk PWI sendiri telah berdiri sejak 9 Februari 1946 di Surakarta.Tujuan dibentuknya PWI untuk mengumpulkan seluruh insan pers di Indonesia pada kala itu, dalam satu wadah.

BACA JUGA : Ganjar Pranowo Dorong Pendirian Bank Sampah Hingga Tingkat RW

Berita

Meskipun persaingan bisnis AMDK (Air Minum Dalam Kemasan) di tanah air semakin menjamur, namun AMDK dengan Merk Q-QUA tetap optimis masuk ke dalam persaingan di pasar retail.

Exit mobile version